HanyaBola.com - Kritik tajam kembali dilontarkan oleh mantan pemain Manchester United, Paul Scholes yang ditujukan kepada sang Manajer Louis van Gaal. Dia menilai "The Red Devil" tak membutuhkan filosofi bermain yang selalu didengungkan oleh sang Manajer.
Scholes sebelumnya sudah melontarkan kritik terkait performa MU. Dia menilai anak asuh Van Gaal bermain terlalu hati hati dan tak mau terlalu mengambil resiko. sehingga bola lebih banyak berputar putar. Setelah ia melemparkan kritik tersebut, Schloes tampaknya masih belum melihat perubahan hingga saat ini. itu diungkapkan setelah MU sempat berpuasa gol selama 325 menit. Kritik Scholes pun menegaskan ketidakpuasan yang disuarakan para penggemar setan merah, yang dibeberapa laga menginginkan timnya tersebut tampil lebih agresif.
"Van Gaal selalu membicarakan Filosofi, proses. tapi bagi saya MU tak membutuhkan filosofi itu." ujar dia seperti dikuti Mirror "Para pendukungnya hanya ingin melihat permainan menyerang dan mencetak gol, itulah Manchester United" terangnya.
Secara Statistik, MU sejauh ini hanya baru mencetak 17 gol dari 12 pertandingannya di Premier League. Jumlah ini menempatkan mereka jadi tim yang paling sedikit gol diantara tim-tim lima besar seperti sang rival se-kota Manchester City 26 gol, Arsenal 22, Leicester City 25 dan Totenham Hotspur 20. Secara Keseluruhan MU hanya berada di urutan delapan soal produktivitas gol.
Berita Terkait :
- Jadwal Pertandingan SRIWIJAYA FC di Piala Sudirman 2015 NET TV
- Dengan Klopp Liverpool Bisa Lolos UCL Musim Depan
- Jersey Memphis Depay Tetap Terlaris Meski Performanya Sedang Menurun
- Prediksi Sassuolo vs AC Milan Live Streaming beIN Sports 2
- Uniga Digunduli Uninus Setengah Lusin Gol di Liga Supersoccer